Ikuti Kami di  
Indonesian Arabic Chinese (Traditional) English French

on . Hits: 72

 

PPL Qomaruddin 6 2 23 1

Pembukaan Praktek Kerja Lapangan

Fakultas Syariah Universitas Qomaruddin

Gresik//Pa-gresik.go.id

Ketua Pengadilan Agama Gresik  Drs. H. Rakhmat Hidayat HS, S.H., M.H membuka acara Praktek Kerja Lapangan Mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhsiyah) Fakultas Syariah Universitas Qomaruddin Gresik pada Senin (6/02/2023) di Aula Pengadilan Agama Gresik. Mahasiswa yang praktek berjumlah 22 mahasiswa dan dalam PKL kali ini akan dibagi menjadi 2 (dua) gelombang mulai tanggal 6 sampai 24 Februari 2023.

Pengadilan Agama Gresik kerap kali menjadi tempat magang bagi para mahasiswa dari berbagai universitas. Hampir tiap bulan ada pergantian mahasiswa antar Universitas, jika bulan kemarin kedatangan mahasiswa dari UIN Surabaya, kali ini kedatangan mahasiswa dari Universitas Qomaruddin Gresik

Dalam program Pengalaman Praktek Lapangan atau PPL tersebut juga, mahasiswa diberi materi seputar pengadilan dengan narasumber yang berbeda-beda sesuai dengan keahliannya masing-masing.

Dalam penerimaannya, Ketua Pengadilan Agama Gresik menyampaikan akan pentingnya hubungan antar sesama. “Jagalah silaturahmui dan jangan membatasi pergaulan, karena keberhasilan seseorang tidak hanya didapat dari IQ saja melainkan EQ,” tuturnya. Selain menyampaikan motivasi pada para mahasiswa/i, tidak lupa disampaikan beberapa pesan yang harus dipatuhi oleh semua mahasiswa terkait sejumlah peraturan yang ada dalam Pengadilan Agama Gresik, bahkan terkadang terselip “guyon” dalam pesannya, tanpa sedikitpun mengurangi integritas yang ia miliki. Satu-satunya ketua PA ini juga berpesan agar mahasiswa/i hendaknya mengunakan waktu sebaik mungkin.

PPL Qomaruddin 6 2 23 2

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Add comment


Security code
Refresh

Ruang Tunggu Antrian Digital PA Gresik


CCTV PA GRESIK

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Gresik Kelas IA

Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 45, Kebomas, Kabupaten Gresik, 61121

Telp : (031)-3991193

Mobile : 08113888100

Fax : (031)-3981685

e-mail : pagresik@gmail.com

Social Media :  

Jam Pelayanan

Jam Kerja
Senin - Kamis  : 08.00 - 16.30
Jum'at  : 08.00 - 17.00

Jam Pelayanan
Senin - Jumat  : 08.00 - 16.00

Jadwal Sidang
Senin - Jumat  : 09:00 - Selesai

Stop Pungli

difable 200

CCTV online

Stop Korupsi